Bantu Pemulihan Ekonomi, Rumah Zakat Berikan Bantuan Kewirausahaan

 

Penerima manfaat menerima bantuan | Dokumentasi Rumah Zakat

Ramedialampung.com, Pesawaran - Maju dan berkembang, merupakan keinginan setiap orang dalam mengelola usaha baik itu usaha kecil maupun menengah khususnya yang berada di Desa Negeri Sakti Kecamatan Gedung Tataan Kabupaten Pesawaran Lampung, Minggu (21/11).


Begitu juga keinginan Sidik selaku Relawan Inspirasi Rumah Zakat yang menyalurkan bantuan ekonomi kepada penerima yang berhak demi melanjutkan usaha mereka yang banyak mengalami kerugian di masa pandemi. 


Sabar (60) salah satu penerima yang memiliki usaha bebek petelur ini sangat senang diberikan tambahan modal senilai Rp 3.000.000 yang langsung dibelikan induk bebek petelur dan beberapa persediaan pakan.


Lain hal dengan Tauhid (50), pengusaha pengolahan ikan air tawar ini benar-benar tutup karena usahanya mengalami kerugian besar akibat kurang teliti sehingga gagal panen "terima kasih mas Rumah Zakat, mudah-mudahan dengan bantuan ini saya lebih hati-hati sehingga dapat bangkit kembali usahanya", ungkap Tauhid. 


Bukan hanya bangkit, tapi bermanfaat untuk lingkungan dan dapat menambah lapangan pekerjaan itulah yang di inginkan setiap penerima manfaat, "semoga niat dan usahanya akan mendapat hasil yang banyak, sehingga yang tadinya mereka penerima kelak akan menjadi pemberi", tambah Sidik. 

Post a Comment

أحدث أقدم